Kamis, 03 September 2015

PELATIHAN BERBASIS MTU PEMBUATAN PUPUK ORGANIK



Balai Besar Latihan Masyarakat Yogyakarta menyelenggarakan pelatihan berbasis MTU (Mobile Training Unit) yaitu pelatihan yang dilakukan secara mobile di desa, desa derah tertinggal dan transmigrasi. Pelatihan ini diselenggerakan di Desa Siraman Kecamatan Wonosari Kabupaten Gunung Kidul pada tanggal 25 s.d 29 Agustus 2015.

Pelatihan dibuka oleh Kabid Program Pelatihan Data dan Sistem Informasi (Bapak Bambang Kusbiantoro) dihadiri oleh Kepala Desa Siraman, Kabid Pemberdayaan Kabupaten Gunung Kidul, Pemandu, Asisten Pemandu, Panitia dan Peserta Pelatihan.

Pelatihan ini diikuti oleh 30 peserta yang berasala dari Desa Kepek, Desa Siraman, dan Desa Pulutan. Pemandu dari Dinas Nakertrans Kabupaten Gunung Kidul dan Asisten Pemandu ada dua orang dari PSM BBLM Yogyakarta. Pelatihan ini menggunakan metode pembelajaran orang dewasa dengan banyak diskusi, curah pendapat, ceramah dan praktek.

Materi yang diberikan adalahberisi mengenai pengantar pertanian organik, pengertian pupuk organik, pembuatan pupuk organik padat dan cair, pembuatan biodecomposer, pembuatan zat pengatur tumbuh, pestisida nabati, dan rencana kerja tindak lanjut.

Pentutupan dilakukan tanggal 29 Agustus, ditutup oleh Kabid Pemberdayaan Gunung Kidul. Diharapkan pelatihan yang diselenggarakan BBLM Yogyakarta dapat memberikan motivasi dan meningkatkan kegiatan pertanian terutama pemanfaatan limbah ternak dan limbah pertanian menjadi pupuk organik yang sangat berguna untuk meningkatkan produktivitas tanaman secara organik.

0 komentar:

Posting Komentar